![]() |
(Moch. Ivan Fadhila, Mahasiswa Universitas Wiraraja yang mengikuti Program PMM di Universitas Hasanudiin Makassar. Foto : Ivan) |
Madura, Sumenep, LPM Maharaja - Untuk meningkatkan pengetahuan akademik, keterampilan dan pemahaman dalam keberagaman suku, ras, dan budaya menjadi alasan awal Moch. Ivan Fadhila mengikuti Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) batch tiga.
Moch. Ivan Fadhila yang akrab disapa dengan Ivan adalah mahasiwa Fakultas Hukum Universitas Wiraraja, ingin merasakan bagaimana suasana dan sistem perkuliahan yang berbeda. Ivan saat ini sedang menjalani program PMM di Universitas Hasanuddin Makassar selama satu semester.
Ivan menyampaikan motivasinya mengikuti Program PMM agar bisa berkuliah didua kampus sekaligus dalam menempuh pendidikan Strata 1. Dan mampu berkesempatan kuliah di kampus ternama di Indonesia. Selain itu Ivan juga menyampaikan Program PMM ini bisa mengeksplore adat dan budaya dengan adanya modul nusantara.
![]() |
(Keseruan mahasiwa saat mengikuti sesi Kebhinnekaan pada Program PMM di Universitas Hasanuddin Makassar. Foto : Ivan) |
![]() |
(Keseruan mahasiwa saat mengikuti sesi Kebhinnekaan pada Program PMM di Universitas Hasanuddin Makassar. Foto : Ivan) |
Ia juga mengungkapkan kegiatan yang sudah diikuti, tentu yang pertama, kegiatan akademik dimana sebagai mahasiswa melaksanakan tugas dan kewajiban mengikuti perkuliahan yang akan dikonversi. Kedua, kegiatan Modul Nusantara yang akan di konversi 4 sks untuk mengenal adat dan budaya Nusantara serta membangun rasa toleransi antar mahasiswa. Modul Nusantara ini juga berisikan beberapa kategori kegiatan baik kebinekaan, inspirasi, refleksi dan kontribusi sosial. ketiga, kegitan non akademik dimana mahasiswa pertukaran mahasiswa merdeka terlibat aktif dalam kegiatan kampus di bidang akademik dan kemahasiswaan universitas Hasanuddin dan ke empat saya terpilih sebagai pengurus kepala devisi Pengembangan Sumber Daya Manusia di universitas Hasanuddin dalam menjalankan program kerja.
"Cara beradaptasi dalam Pertukaran Mahasiswa Merdeka batch 3 tentu harus memperhatikan lingkungan sekitar dan banyak berinteraksi dengan sesama dalam memperkenalkan diri dan budaya asal serta menghindari segala konflik yang kemungkinan akan terjadi. Kesan dalam beradaptasi tentang budaya yang berbeda tentu banyak hal yang dapat kita pelajari mempelajari baik bahasa dan adat masing-masing sebagai informasi pengetahuan dan toleransi dalam perbedaan tentang luasnya keberagaman Nusantara yang sangat luar biasa" tambah Ivan (2/10).
![]() |
(Keseruan mahasiwa saat mengikuti sesi Kebhinnekaan pada Program PMM di Universitas Hasanuddin Makassar. Foto : Ivan) |
Ivan juga sudah mengunjungi beberapa wisata di Kota Makassar melalui Program PMM yaitu Pantai Losari, Masjid Kubah 99, Makan pangeran Diponegoro, Benteng Rotterdam, Pantai Tepe Jawa, Musium Balla Lompoa, Benteng Somba Opu, Pantai Indah Bosowa, Pantai Biru dan lain sebagainya.
Ivan berharap, PMM batch tiga dapat menjadi batu loncatan untuknya agar dapat lebih baik ke depannya serta menginspirasi teman-teman mahasiswa untuk selalu mencoba kesempatan dan peluang yang ada.
Penulis : Nofal Nafis
Editor : Purnama Violita P.
0 Komentar